-
Tingkatkan Pemahaman dan Pengamalan Ajaran Islam, MAN 1 Sleman Gelar Pesantren Ramadhan
Sleman (MAN 1 Sleman) – Dalam rangka mengisi kegiatan di bulan Ramadhan, MAN 1 Sleman menggelar Pesantren Ramadhan bagi peserta didik kelas X. Pesantren Ramadhan ini dilaksanakan selama 4 hari, dari Senin hingga Kamis (17-20/03/2025), bertempat di MAN 1 Sleman. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan pengamalan ajaran Islam, khususnya dalam pelaksanaan ibadah sholat. Materi yang disampaikan dalam Pesantren Ramadhan ini lebih menitikberatkan pada penyempurnaan pemahaman dan pelaksanaan sholat. Para peserta didik diajarkan mulai dari thaharoh (bersuci), tata cara pelaksanaan sholat, bacaan sholat, hingga dzikir sesudah sholat. Dra. Siti Burhanah, selaku koordinator kegiatan Pesantren Ramadhan, menyampaikan bahwa materi sholat diberikan dengan tujuan agar ibadah sholat yang dilaksanakan oleh para…
-
Pesantren Ramadhan MAN 1 Sleman : Canva Sebagai Media Dakwah Digital
Sleman (MAN 1 Sleman) – MAN 1 Sleman menyelenggarakan kegiatan pesantren ramadhan untuk siswa kelas X dari tanggal 17-20 Maret 2025. Dalam rangkaian kegiatan tersebut, panitia menyelenggarakan pelatihan penggunaan aplikasi desain grafis Canva, Senin (17/03/2025). Pelatihan yang dilaksanakan di ruang kelas ini bertujuan untuk memperkenalkan siswa pada alat digital yang dapat digunakan sebagai media dakwah, sekaligus mengajak mereka untuk terus mengikuti perkembangan teknologi zaman. Pelatihan ini dipandu oleh beberapa guru MAN 1 Sleman yang berkompeten dan paham tentang cara menggunakan Canva untuk membuat desain yang menarik, mulai dari poster, infografis, hingga konten media sosial yang dapat menyebarkan pesan-pesan positif. Peserta antusias mengikuti setiap sesi pelatihan dan mempraktikkan langsung berbagai teknik…
-
OSIS MAN 1 Sleman Ikut Meriahkan Wakanda #5 di Kapanewon Godean
Sleman (MAN 1 Sleman) – Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) MAN 1 Sleman turut berpartisipasi dalam acara Wakanda (Warga Kampung Ramadhan Berbudaya) #5 yang diselenggarakan oleh OSIS SMK Negeri 1 Godean. Acara tersebut digelar di halaman Kapanewon Godean pada Sabtu (8/3). Wakanda #5 bertujuan untuk merayakan bulan Ramadhan dengan berbagi kebudayaan, kehangatan, dan semangat kebersamaan. Dalam acara ini, OSIS MAN 1 Sleman membuka stand jajanan yang menyajikan berbagai takjil untuk berbuka puasa. Pilihan takjil yang disediakan cukup bervariasi, seperti cireng, udang keju, dimsum ayam, tahu bakso, es mambo, hingga es kuwut, dengan harga yang terjangkau bagi pelajar. Stand ini mendapat sambutan antusias dari pengunjung yang mayoritas berasal dari warga sekitar…








